Cara Mendapatkan Bibit Kroto Gratis
0
komentar
Itulah pertanyaan banyak orang yang ingin memulai budidaya kroto. Memang harga bibit kroto yang tergolong mahal menjadi kendala budidaya kroto. Untuk memiliki 100 sarang, kita harus merogoh kocek dalam dengan Rp. 50.000,- X 100 toples = Rp. 5.000.000,-
Wooow, modal yang sangat besar tentunya.
Nah, atas dasar itu, kita harus mencari solusi agar bisa mendapatkan bibit kroto gratis.
Pernah suatu ketika saya melihat ada seorang pencari kroto sedang mengambil kroto di pinggir jalan yang biasa saya lewati untuk pulang. Tadi siang, dalam perjalanan pulang, saya mencoba untuk melihat sekeliling daerah tersebut.
Alhamdulillah, ternyata masih ada sarang kroto di lingkungan sekitar desa saya, dan tanpa pikir panjang saya berhenti dan mengambil gambarnya.
Kembali ke permasalahan, bagaimana bisa mendapatkan bibit kroto secara gratis?
Jawabannya hanya satu, yaitu dengan mencari langsung di alam.
Jangan khawatir, alam masih bersedia memberikan bibit kroto kepada kita, asalkan kita mau berusaha mencarinya.
Bagaimana cara mengetahui bahwa suatu daerah masih terdapat sarang semut rangrang? Mudah saja, yaitu dengan melihat, apakah masih ada para pemburu kroto yang mencari kroto di tempat itu. Jika ada, maka sudah bisa dipastikan bahwa tempat tersebut masih menyediakan bibit kroto gratis buat kita.
Setelah kita mengetahui bahwa di daerah tersebut masih ada sarang kroto, langkah selanjutnya kita harus cepat-cepat mempersiapkan peralatan untuk mengambilnya. Mengapa kita harus segera dan cepat-cepat mengambilnya? Karena jika tidak, kita akan didahului oleh para pemburu kroto dan ketika kita tiba di sana, sarang telah rusak, akhirnya nihil, kita hanya mendapatkan sarang yang rusak dengan sisa semut rangrang yang frustasi.
Untuk memulai budidaya kroto, silahkan baca:
5 Cara Memulia Budidaya kroto
Demikian Cara Mendapatkan Bibit Kroto Gratis, semoga bisa membatu.
TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SAUDARA
Judul: Cara Mendapatkan Bibit Kroto Gratis
Ditulis oleh Jatmiko
Rating Blog 5 dari 5
Semoga artikel ini bermanfaat bagi saudara. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke http://semutkrototemanggung.blogspot.com/2014/02/cara-mendapatkan-bibit-kroto-gratis.html. Terima kasih sudah singgah membaca artikel ini.Ditulis oleh Jatmiko
Rating Blog 5 dari 5